Berita Dari Dakar : Bertemu dengan Presiden Terpilih Gambia, Dubes RI Dakar Sampaikan Salam Hangat Presiden RI


Inagurasi Presiden Terpilih Gambia, Adama Barrow

Pada 18 Februari 2017 Dubes RI Dakar, Mansyur Pangeran, beserta staf berkesempatan untuk menyaksikan secara langsung upacara inagurasi Presiden terpilih Gambia, Adama Barrow, di Stadion Independence, Bakau-Gambia. Acara inagurasi adalah seremonial, bertepatan dengan tanggal ketika Gambia memperoleh kemerdekaan dari Inggris pada tahun 1965.


Untuk kedua kalinya Adama Barrow mengambil sumpahnya sebagai Presiden Gambia setelah sebelumnya pelantikan resmi harus ditunda karena keengganan pendahulunya, Yahya Jammeh, meninggalkan kursi kepresidenan.Dalam Pidato Kenegaraannya sabtu lalu, sekaligus merupakan yang kali pertama, Presiden Adama Barrow menyatakan dengan tegas bahwa "Ini adalah kemenangan bagi demokrasi", "Hanya sedikit orang yang akan berpikir bahwa Saya akan berdiri di sini hari ini." 


Di depan ribuan orang yang hadir dalam upacara inagurasi, Presiden Adama Barrow mengatakan bahwa rakyat Gambia sekarang memiliki kekuatan untuk mengendalikan nasib mereka sendiri, dan Ia akan membebaskan tahanan politik dan meningkatkan kebebasan pers. "Gambia telah berubah selamanya. Rakyat sepenuhnya sadar bahwa mereka dapat membentuk suatu pemerintahan serta membubarkannya."


Puluhan ribu rakyat Gambia berkumpul di stadion untuk menonton pawai militer dan brass band dengan spanduk raksasa bertulisan #GambiaHasDecided, slogan kampanye untuk membujuk mantan Presiden Jammeh menerima kekalahan.


Ribuan masyarakat pada hari Sabtu lalu telah antri sepanjang malam sejak pukul satu pagi untuk mendapatkan tempat yang bagus di dalam Stadion Independence. Antusiasme rakyat tidak menurun meski acara berlangsung cukup panjang hingga sore hari. Stadion Independence bergemuruh ketika Pemimpin pilihan rakyat tiba di Stadion pada pukul 14:00, dengan teriakan “Barrow…Barrow…Barrow”. 

Preseiden Adama Barrow bersalaman dengan Dubes RI Mansyur Pangeran
Sebelumnya, pada hari Jumat juga diadakan acara resepsi perayaan Hari Ulang Tahun ke-52 Kemerdekaan Gambia yang juga dihadiri oleh Presiden Adama Barrow beserta dua istrinya, Wakil Presiden dan mantan Wakil Presiden, serta para Menteri Kabinet dan mantan Menteri Kabinet maupun para Kepala Perwakilan Asing dan Organisasi Internasional yang berdomisili di Banjul dan Dakar. Pada acara tersebut Dubes RI Dakar yang juga merangkap Gambia, Mansyur Pangeran, berkesempatan untuk menyampaikan secara langsung salam hangat dan ucapan selamat dari Bapak Presiden RI, Joko Widodo, serta menyampaikan komitmen dari Pemerintah Indonesia untuk meningkatkan hubungan dan kerjasama dengan Gambia.

Komentar