Kadin Kabupaten Jepara Menggandeng Disperindag Kabupaten Jepara Menggelar Pelatihan Membangun Brand UMKM

Menanggapi keinginan dari Kamar Dagang & Industri Kabupaten Jepara yang difasilitasi oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Jepara untuk menggelar pelatingah bertajuk "Branding Produk" untuk UMKM, kami dari Rumah UMKM segera merespon keinginan ini dengan bersedia menjadi nara sumber yang dibutuhkan agar pelatihan ini terlaksana. 

Bagi kami, inisiatif pembinaan UMKM di daerah oleh Kadin setempat harus kami dukung dan sukseskan karena merupakan bukti kepercayaan pemerintah daerah kepada Kadin setempat.  Memang Kadin Jepara termasuk Kadin yang aktif di Jawa Tengah selain Kadin Kota Solo yang juga sering menggelar pelatihan UMKM di wilayahnya. 

Sekitar 20 UMKM lebih dihadirkan dalam pelatihan ini oleh Kadin Jepara pada tanggal 31 Agustus 2016 di La Tampah Resto, depan RSU Kartini Jepara. UMKM yang hadir mewakili berbagai kategori usaha di Kabupaten Jepara, meliputi UMKM Pangan, UMKM Kerajinan dan Mebel dan UMKM Assosories Otomotif.




Acara pelatihan ini dibuka langsung oleh Ketua Kadin Kabupaten Jepara, Abdul Kohar Irsyad yang terkenal dekat dengan para pelaku UMKM di Jepara dan dari Disperindag Kabupaten Jepara diwakili oleh Ibu Floren dari bagian pemasaran.

Membangun Brand UMKM

Tentunya materi yang kami berikan lebih ke arah rambu-rambu dalam membangun brand yang bisa diimplementasikan oleh teman-teman UMKM, mengingat bahwa latar belakang mereka sangat majemuk dan sebenarnya materi membangun brand ini pasti merupakan materi yang cukup berat dan berada "di awang-awang" untuk ukuran UMKM.

Memberikan Materi Membangun Brand untuk UMKM

Belum lagi kami menyadari bahwa membangun brand sering berkorelasi dengan konskwensi biaya yang belum mampu ditanggung oleh UMKM. Bahkan kadang kami juga harus mengingatkan bahwa yang terpenting bagi UMKM saat ini adalah membangun "sales" agar konsumen memiliki bekal experience (pengalaman) dengan produk mereka. Bukankah tanpa experience mereka tidak akan memiliki persepsi mengenai brand kita ?

Dalam materi ini kami memberikan bekal rambu-rambu bagi UMKM yang sudah ingin merencanakan membangun brand mereka. Setidaknya mereka tahu apa yang sudah bisa, yang boleh dan tidak boleh mereka lakukan agar nantinya perencanaan mereka bisa lebih efektif dan tidak memakan biaya yang besar dalam pelaksanaannya.

Kami tekankan pula bahwa fokus UMKM saat ini adalah melakukan "branding" pada kemasaan mereka, bagaimana membuat kemasan mereka menarik sehingga menimbulkan persepsi positif terhadap produk yang mereka buat. Itulah sebenarnya yang menjadi skala prioritas bagi UMKM Jawa Tengah saat ini, mengingat kami masih melihat tampilan kemasan yang "biasa-biasa" saja tanpa adalahnya kreativitas dalam bahan, desain dan grafis pada kemasan.

Berikut sebagian materi kami dalam pelatihan Branding Produk di Kabupaten Jepara:









 







































































Materi di atas adalah materi yang kami berikan dalam pelatihan tersebut sebagai nara sumber tunggal. Semoga kegiatan dari Kadin Jepara ini bisa menginspirasi Kadin-Kadin daerah kabupaten dan kota yang lain. Terima kasih.
 
 
 

Komentar