Bilik Modal : Konsultasi & Solusi Pembiayaan Alternatif Untuk Industri Kreatif

Konsultasi & Solusi Pembiayaan Alternatif Untuk Industri Kreatif
Mengundang teman-taman EO untuk ngumpul itu susah, kecuali jika diudang untuk ngobrolin pembiayaan yang mudah, cepat dan tanpa agunan ... HeHeHe. Ternyata dalam hitungan hari Rumah UMKM bisa mengumpulkan sekitar 20 EO di kota Semarang dengan dibantu oleh team dari Kadin Kota Semarang, Mbak Tanti dari Agsha Organizer, mampu mengumpulkan teman-teman EO di Impala Space, Kota Lama Semarang.

Benar, memang permasalahan pembiayaan bagi teman-teman EO sangat penting dalam membiayai proyek-proyek event mereka. Sehingga undangan diskusi dan konsultasi dengan mengundang expert dari Investree sebagai nara sumber mendapat tanggapan positif dari teman-teman EO di Semarang.

Registrasi Peserta

Investigasi permasalahan umum EO dalam pembiayaan.
 
Sesi diskusi
Acara yang dimulai pukul 10.00 ini memang dikemas tidak terlalu formal, bahkan cenderung santai dengan diskusi hangat mengenai permasalahan umum EO dalam pembiayaan event. Hampir semua peserta melontarkan pertanyaan seputar permasalahan dan pengalamannya dalam pembiayaan event.

Kegiatan ini adalah kegiatan sub program "Bilik Modal" dari Rumah UMKM, yang bertujuan untuk memberikan layanan informasi dan konsultasi permodalan dan pembiayaan usaha bagi UMKM, yang kali ini kami memilih audience dari bidang ekonomi kreatif. Jika selama ini rekan-rekan EO belum tersentuk oleh kegiatan pembinaan kami ini, maka kesempatan ini Rumah UMKM ingin berkiprah memberikan solusi permasalahan pembiayaan bagi EO.

Kegiatan serupa akan kami jadwalkan secara rutin setiap bulannya, tetapi dengan audience yang berbeda. Untuk event kedua kami merencanakan mengundang teman-teman UMKM yang menjadi vendor pasar modern untuk konsultasi pembiayaan dan solusi alternatif permasalahan pembiayaannya.







Komentar